Tingkatkan Penggunaan Produk UMK Koperasi, Bagian PBJ Setda Kabupaten Kebumen Gelar Sosialisasi Pelaksanaan E-Katalog Lokal Kebumen
Tingkatkan Penggunaan Produk UMK Koperasi, Bagian PBJ Setda Kabupaten Kebumen Gelar Sosialisasi Pelaksanaan E-Katalog Lokal Kebumen
BAG-PBJ.KEBUMENKAB.GO.ID – Menindaklanjuti Surat Edaran Sekretaris Daerah Kabupaten Kebumen Nomor 975/1433 tangal 18 Juli 2022 tentang Penyelenggaraan Perdagangan melalui Sistem Elektronik untuk Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah melalui Toko Daring dan Katalog Elektronik Lokal di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kebumen, Bagian PBJ Setda Kabupaten Kebumen gelar Sosialisasi Pelaksanaan Katalog Elektronik (E-Katalog) Lokal Kabupaten Kebumen.
Sosialisasi ini diselenggarakan pada tanggal 27 Juli 2022 bertempat di Ruang Rapat Setda Kabupaten Kebumen Lantai 1 Jalan Merdeka No. 2 Kebumen dan dihadiri oleh perwakilan Petugas Pengelola Keuangan dan Petugas Perencanaan Pengadaan (Petugas SiRUP) dari masing-masing Organisasi Perangkat Daerah.
Penyelenggaraan sosialisasi ini dibagi menjadi dua hari, yakni hari pertama dihadiri oleh perwakilan dari Dinas dan Badan sedangkan di hari kedua dihadiri oleh perwakilan dari Kecamatan yang ada di Kabupaten Kebumen.
Pada kegiatan ini dilakukan paparan terkait belanja e-purchasing Katalog Elektronik Lokal Kabupaten Kebumen dan paparan tentang bagaimana merubah metode belanja agar menjadi e-purchasing pada aplikasi SiRUP. Setelah semua materi selesai dipaparkan kemudian acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Kegiatan sosialisasi di hari pertama ini berjalan dengan lancar dan kondusif.
Dengan terselenggarakannya kegiatan sosialisasi ini diharapkan penggunaan produk dalam negeri dan produk UMK Koperasi di Kabupaten Kebumen dapat meningkat serta dapat menggerakkan pertumbuhan dan pemberdayaan industri yang ada di Indonesia khususnya di Kabupaten Kebumen.