Yasin dan Tahlil Perkuat Iman dan Taqwa Pemerintah dan Masyarakat Kebumen
Yasin dan Tahlil Perkuat Iman dan Taqwa Pemerintah dan Masyarakat Kebumen
BAG-PBJ.KEBUMENKAB.GO.ID - Upaya peningkatan iman dan taqwa perlu dilakukan oleh seluruh elemen masyarakat, tak terkecuali pemerintah dan masyarakat Kabupaten Kebumen. Melalui slogan Kebumen Beriman, kegiatan pemerintah dan masyarakat Kebumen tak luput dari nuansa islami. Kegiatan Pembacaan Yasin dan Tahlil merupakan salah satu kegiatan islami yang diusung oleh Pemerintah Kabupaten Kebumen. Kegiatan ini melibatkan stakeholder terkait seperti Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Kebumen, pimpinan pondok pesantren di Kabupaten Kebumen, pimpinan dari instansi di Kabupaten Kebumen serta masyarakat Kabupaten Kebumen.
Kegiatan Pembacaan Yasin dan Tahlil dilakukan setiap malam Jumat, seperti yang dilakukan pada malam Jumat wage kemarin tanggal 25 Agustus 2022 di Pendopo Kabumian Komplek Rumah Dinas Bupati Kebumen. Pada kegiatan tersebut, hadir Bupati Kebumen diwakili oleh Bapak M. Arifin, S.Si., M.T. selaku Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah di Sekretariat Daerah Kabupaten Kebumen. Pada Kegiatan tersebut dalam sambutannya, beliau menghimbau kepada masyarakat mengenai "Perlunya meningkatkan iman dan taqwa melalui kegiatan-kegiatan yang positif. Hal ini dilakukan untuk menjaga ketenteraman dalam hidup bersama di lingkungan Kabupaten Kebumen". Selain itu, beliau juga menyampaikan bahwa "Pemerintah dan masyarakat perlu saling berkomunikasi secara efektif. Komunikasi efektif tersebut dilakukan dalam upaya menyongsong Kebumen yang Semarak".
Kegiatan Pembacaan Yasin dan Tahlil juga dihadiri oleh Bapak Suyitno, S.Sos selaku Kepala Bagian Kesejahteraan Masyarakat di Sekretariat Daerah Kabupaten Kebumen. Selain itu, Beberapa camat di lingkungan Kabupaten Kebumen juga hadir dalam kegiatan ini, seperti Camat Ayah, Camat Gombong, Camat Kebumen, Camat Mirit, Camat Poncowarno, Camat Sadang dan Camat Sruweng . Beberapa Lurah juga turut hadir menyukseskan kegiatan Pembacaan Yasin Tahlil tersebut, antara lain Lurah Gombong, Lurah Panjatan, serta Lurah Wonokriyo. Beberapa perwakilan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD), perwakilan dari Bagian di Lingkungan Sekretariat Daerah, serta masyarakat Kabupaten Kebumen.
Pembacaan Yasin dan Tahlil pada kesempatan ini dipimpin oleh K.H. Agus Fatkhu Amanulloh selaku pengasuh Pondok Pesantren Tathmainul Qulub Tamanwinangun Kebumen. Kegiatan ini akan terus digelar setiap malam Jumat di Pendopo Kabumian Rumah Dinas Bupati Kebumen. Melalui kegiatan rutin ini, diharapkan Kabupaten Kebumen senantiasa damai dan sejahtera, serta sebagai bentuk doa bersama agar permasalahan termasuk pandemi Covid-19 segera berakhir, sehingga dapat kembali menjalani kehidupan dengan lebih baik.